Review: Sejenak Hening
Sejenak Hening by Adjie Silarus
My rating: 5 of 5 stars
Pada akhirnya, dibandingkan buku-buku lain yang harusnya ada di reading list saat ini, buku ini justru berhasil kuhabiskan duluan bahkan sebelum novelku yang nggak kelar-kelar itu. Yah, gimana ya.. karena lagi suka banget mantengin Levi gara-gara nonton attack on titan, jadi utk hiburan saat ini harus milih: baca atau nonton.
Hanya saja kalau buku seperti ini emang udah diwajibkan dibaca, jadi ini satu-satunya buku yang belakangan ini kubaca setiap hari.
Sejenak Hening ini adalah sebuah buku yang kudapati menggunakan teknik LOA yang sama seperti buku-buku pengembangan diri lain yang sebelumnya aku baca.
Bedanya, Adjie mendiskripsikan segalanya menjadi jauh lebih ringan daripada aku saat membaca bukunya Erbe Sentanu atau Rhonda Byrne. Meskipun buku mereka masih favoritku sih secara pribadi.
Ini buku adalah pemberian temanku dan I'm so happy, namanya Ana dia kasih buku ini ke aku, ada 2 sih bukunya dan aku nggak tau kenapa dia kasih dengan judul ini, dan bertepatan ketika aku lagi suka-sukanya sama tema-tema ini. Sebelumnya teman-temanku cenderung kasih aku kado dalam bentuk novel, waktu itu dikasih buku lanjutannya Dee Lestari karena belum baca, trus juga bukunya Paulo Coelho dan semua belum aku baca saat ini. Secepatnya sih tapi akan kuhabiskan buku-buku ini, kalau demam Levi sudah sembuh hahaha.
Nah, kembali ke Sejenak Hening. Buku ini mengangkat tema hukum tarik-menarik tanpa menyebutkan mengenai hukum tersebut. Jadi, kurasa, dibandingkan buku LOA lainnya, buku ini lebih ramah secara umum yang bisa dibaca bahkan untuk anak SMP sekalipun, karena memang sangat mudah diserap. Ringan bahasanya, tetapi sampai tepat kepada maksudnya.
Babnya juga tidak panjang, jadi mudah untuk diikuti setiap maksud dari setiap chapternya. Buku ini cocok sebagai buku pendamping untuk hari-hari kita, ketika kita merasa buruk, ketika kita merasa tidak bahagia, buku ini bisa kamu buka dan menjadi penyejuk hari-hari untuk ketenangan pikiranmu.
Ada bagian yang aku sukai di bagian tanya jawab di akhir, jawaban-jawaban yang diberikan sangat beragam tetapi tidak satupun dari jawaban mereka mengenai kebahagiaan berasal dari sesuatu yang materiil. Sehingga rasa-rasanya itu sangat menginspirasi kita bahwa segala hal di dunia ini yang bisa buat kita bahagia memiliki kekuatan lebih dari secara materi saja, tetapi lebih dari itu.
Buku ini jelas wajib dibaca dan menjadi rekomendasiku untuk teman-teman yang baru awal-awal ingin membaca buku-buku pengembangan diri. Secara keseluruhan buku ini mengajarkan pada mindset dan pola pikir.
View all my reviews
My rating: 5 of 5 stars
Pada akhirnya, dibandingkan buku-buku lain yang harusnya ada di reading list saat ini, buku ini justru berhasil kuhabiskan duluan bahkan sebelum novelku yang nggak kelar-kelar itu. Yah, gimana ya.. karena lagi suka banget mantengin Levi gara-gara nonton attack on titan, jadi utk hiburan saat ini harus milih: baca atau nonton.
Hanya saja kalau buku seperti ini emang udah diwajibkan dibaca, jadi ini satu-satunya buku yang belakangan ini kubaca setiap hari.
Sejenak Hening ini adalah sebuah buku yang kudapati menggunakan teknik LOA yang sama seperti buku-buku pengembangan diri lain yang sebelumnya aku baca.
Bedanya, Adjie mendiskripsikan segalanya menjadi jauh lebih ringan daripada aku saat membaca bukunya Erbe Sentanu atau Rhonda Byrne. Meskipun buku mereka masih favoritku sih secara pribadi.
Ini buku adalah pemberian temanku dan I'm so happy, namanya Ana dia kasih buku ini ke aku, ada 2 sih bukunya dan aku nggak tau kenapa dia kasih dengan judul ini, dan bertepatan ketika aku lagi suka-sukanya sama tema-tema ini. Sebelumnya teman-temanku cenderung kasih aku kado dalam bentuk novel, waktu itu dikasih buku lanjutannya Dee Lestari karena belum baca, trus juga bukunya Paulo Coelho dan semua belum aku baca saat ini. Secepatnya sih tapi akan kuhabiskan buku-buku ini, kalau demam Levi sudah sembuh hahaha.
Nah, kembali ke Sejenak Hening. Buku ini mengangkat tema hukum tarik-menarik tanpa menyebutkan mengenai hukum tersebut. Jadi, kurasa, dibandingkan buku LOA lainnya, buku ini lebih ramah secara umum yang bisa dibaca bahkan untuk anak SMP sekalipun, karena memang sangat mudah diserap. Ringan bahasanya, tetapi sampai tepat kepada maksudnya.
Babnya juga tidak panjang, jadi mudah untuk diikuti setiap maksud dari setiap chapternya. Buku ini cocok sebagai buku pendamping untuk hari-hari kita, ketika kita merasa buruk, ketika kita merasa tidak bahagia, buku ini bisa kamu buka dan menjadi penyejuk hari-hari untuk ketenangan pikiranmu.
Ada bagian yang aku sukai di bagian tanya jawab di akhir, jawaban-jawaban yang diberikan sangat beragam tetapi tidak satupun dari jawaban mereka mengenai kebahagiaan berasal dari sesuatu yang materiil. Sehingga rasa-rasanya itu sangat menginspirasi kita bahwa segala hal di dunia ini yang bisa buat kita bahagia memiliki kekuatan lebih dari secara materi saja, tetapi lebih dari itu.
Buku ini jelas wajib dibaca dan menjadi rekomendasiku untuk teman-teman yang baru awal-awal ingin membaca buku-buku pengembangan diri. Secara keseluruhan buku ini mengajarkan pada mindset dan pola pikir.
View all my reviews
Comments
Post a Comment
Regulation to fill the comment box:
>> Don't use Anynomous
>> Use your google account or just your link/ URL. The main point is, always put your name here :)
>> Cannot receive any spam comment such as comment that it's not relevant with my topic
>> When your comment does not appear, it because I haven't approve that or I haven't read that. So just wait until I read that, please understand :)
Thank you
-------------------------------------||-------------------------------------
Syarat menambahkan komentar:
>> Jangan berkomentar dengan menggunakan Anynomous
>> Gunakan account google kamu atau jika tidak gunakan URL, yang penting ada nama kalian.. :)
>> Tidak menerima komentar berisi spam..
>> Apabila komentar tidak muncul, berarti komentar kalian belum di moderasi. Jadi tolong mengerti ya.. :)
terimakasih